Minggu, 30 Juni 2013

Dongeng di indonesia versi ku

Sangkuriang
Tahu gunung tangkuban perahu yang terletak di Jawa Barat bukan? Dari sanalah cerita rakyat ini berasal. Kisah seorang ibu, Dayang Sumbi, yang mengusir anaknya, Sangkuriang, dari rumah dan mengharapkan dia kembali. Ia dengan gigih berdoa agar suatu saat dapat bertemu lagi dengan anaknya itu. Karena kegigihannya berdoa, ia dikaruniai kecantikan yang tak luntur dan tak menua.
Suatu ketika, ia bertemu dengan anaknya lagi. Namun sayang, sang anak mengira bahwa wanita di hadapannya itu seusia dengannya. Dayang Sumbi yang tahu bahwa pria itu adalah anaknya pun mencari cara agar mereka tak sampai menikah. Lalu Dayang Sumbi memberi syarat untuk Sangkuriang bisa mempersuntingnya. Dan sang ibu yang cerdik ini berhasil menggagalkan kerja anaknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar